Ramaikan Ajang Car Free Day Kota Cilacap. LaCilaCorner Raih Respon Positif Masyarakat 

    Ramaikan Ajang Car Free Day Kota Cilacap. LaCilaCorner Raih Respon Positif Masyarakat 
    dok. Humas Lapas Cilacap


    Cilacap, - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Cilacap Laksanakan kegiatan Pameran Produk Kerajinan Narapidana dan Pertunjukkan Kesenian Keroncong Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam Acara Car Free Day (CFD) Kabupaten Kota Cilacap, Senin (21/1).

    Pameran Kerajinan dan Kesenian Keroncong Lapas Cilacap mendapat antusiasme masyarakat dengan sangat baik. Hal itu ditandai dengan ikut sertanya masyarakat membeli produk pameran kerajinan dan menikmati kesenian hingga ikut berbaur turut serta menyumbangkan lagu. 

    "Respon masyarakat sangat baik. Kehadiran masyarakat menyaksikan dan ikut berpartisipasi maramaikan gelaran kesenian dan pameran kerajinan menandakan dukungan masyarakat terhadap pembinaan di dalam Lapas" tutur Dedi.

    Pertunjukan Kesenian keroncong dan kerajinan melibatkan 6 orang warga binaan yang sebelumnya sudah melewati penilaian prilaku dan pembekalan dalam sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan (TPP).

    "Semua WBP yang terlibat dalam kegiatan ini telah melewati beberapa prosedur pertimbangan dan pengamanan.  Untuk memastikan faktor keamanan selama dan sesudah kegiatan berlangsung, " terangnya.

    Kegiatan juga diawasi langsung oleh petugas Pengamanan dan seluruh pejabat struktural hingga seluruh pegawai terkait pembinaan dan kegiatan kerja Lapas. 

    Ibnu, Salah seorang pengunjung mengaku terkejut bahwa pembinaan dari dalam lapas dapat menghasilkan kerajinan dan pertunjukan kesenian yang apik dalam gelaran CFD. 

    "Dengan pertunjukkan ini, masyarakat jadi mengerti bahwa banyak bakat-bakat luar biasa dari narapidana lahir dan bisa dikembangkan walau dari dalam lapas, " ucapnya.

    Ia berharap LaCila Corner dapat rutin dilaksanakan karena sangat menghibur serta menambah warna dan pertunjukan unik di ajang CFD Kabupaten Kota Cilacap.*

    pemasyarakatan lapas cilacap cilacap ditjenpas
    Ghina Hazalah

    Ghina Hazalah

    Artikel Sebelumnya

    Tertib Administrasi, Pembimbing Kemasyarakatan...

    Artikel Berikutnya

    Monitoring dan Evaluasi, Kasi Admin Kamtib...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Masyarakat Muntilan Gelar Doa Bersama untuk Kemenangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro

    Tags